Sambutan Dekan

 Selamat datang

Fakultas Desain Seni Kreatif Universitas Mercu Buana merupakan sebuah kolaborasi pemikiran kreatif dan hasil karya berpadu menjadi desain produk, desain interior, dan desain komunikasi visual. Fakultas Desain Seni Kreatif menyiapkan mahasiswa nya untuk membuka mata pada dunia untuk dapat mengerti baik yang non literasi, imajinasi, dapat berpikir secara terbuka dalam menghayati pemikiran desain dan seni. Kami bukan hanya menyediakan kuliah di dalam kelas, namun mendorong mahasiswa untuk lebih mengembangkan secara teknik, teori, mengadakan pameran, analisis kritik baik seni dan desain, dan proses kreatif.

Fakultas Desain dan Seni Kreatif ikut memainkan peran utama dalam kehidupan budaya masyarakat. Fakultas dan mahasiswa bersama-sama memiliki komitmen dan berkontribusi menghasilkan karya terbaik dan juga ikut membantu dalam melakukan pengabdian pada masyarakat.

Fakultas Desain Seni Kreatif menyiapkan tenaga kependidikan yang professional dan memiliki pengalaman dalam dunia pendidikan dan industry untuk dapat memberikan langsung pengetahuan dan  pengalaman kepada mahasiswa baik di kelas teori maupun di kelas pratek, dan dimanapun berada mahasiswa diberikan kesempatan secara tidak langsung untuk merubah kehidupan mereka melalui inspirasi dari sekitarnya.

Mahasiwa yang memiliki peminatan pada bidang Desain, kami menyediakan program studi bidang Desain Produk, Desain Interior, dan Desain Komunikasi Visual. Kami berharap dan mendorong ketiga program studi ini dapat menghasilkan lulusan yang kompeten yang siap untuk menghadapi dunia industry, terutama dalam menghadapi percepatan perubahan dan pertumbuhan yang cukup signifikan di bidang desain dan seni.

Mari bergabung dan berkarya di Fakultas Desain dan Seni Kreatif

Dr. Agus Budi Setyawan, S.Ds., M.Sn